tempat iklan

Resep Membuat Martabak Telur Mini Isi Ayam Maknyuuus!!

tempat iklan
tempat iklan
Resep Membuat Martabak Telur Mini Isi Ayam Maknyuuus!!
Resep Membuat Martabak Telur Mini Isi Ayam Maknyuuus!!

Selain martabak manis, martabak telur yang gurih dan kriyuk-kriyuk juga menggoda lidah. Apalagi saat di santap bersama dengan cabai ceplus. Nikmatnya dunia deh. Untuk menikmatinya, kamu tak harus beli kok.

Dengan langkah praktis dan bahan-bahan yang tak rumit, kamu bisa meracik membuat martabak telur mini sendiri di rumah. Nah penasaran bagaimana cara membuatnya? Berikut ini bocorannya.


Bahan-bahan yang diperlukan:

  • 7 lembar kulit lumpia
  • 3 butir telur, kocok lepas
  • 2 batang daun bawang, iris
  • 1/4 bawang bombay, cincang
  • 200 gr daging ayam, kukus lalu disuir-suir atau digiling.
  • 1/4 sdt garam
  • 1/4 sdt kaldu
  • 1/4 sdt merica
  • 1/2 sdt bumbu kari
  • 2 siung bawang merah, haluskan
  • 2 siung bawang putih, haluskan

Cara Praktis Membuat Martabak Telu Mini Enak :

  1. Pertama-tama, masukan bawang merah, bawang putih, telur, daun bawang, bawang bombay, ayam, garam, kaldu bubuk, merica dan bumbu kari dalam satu wadah.
  2. Lalu aduk hingga rata menjadi isian martabak.
  3. Setelah itu, letakkan satu setengah sendok isian di atas kulit lumpia. Kemudian lipat seperti amplop.
  4. Lalu goreng pada minyak hingga berwarna kekuningan. Barulah angkat dan tiriskan. Jadi deh.

Dengan langkah mudah dan secepat kilat, martabak telur mini isi ayam siap disajikan. Masakan ini bakal lebih lezat saat dipasangkan dengan acar dan cabai ceplus. Mudah ‘kan? Kamu berani mencobanya?



Sumber :  http://majalahkuliner.info/resep-membuat-martabak-telur-mini-isi-ayam/

tempat iklan

0 Response to "Resep Membuat Martabak Telur Mini Isi Ayam Maknyuuus!!"

Posting Komentar

tempat iklan