tempat iklan

Resep Bubur Jagung Manis Keju Santan Enak Tanpa Sagu Mutiara Bisa Untuk Bayi 6 Bulan

tempat iklan
tempat iklan
Resep Bubur Jagung Manis Keju Santan Enak Tanpa Sagu Mutiara Bisa Untuk Bayi 6 Bulan
Resep Bubur Jagung Manis Keju Santan Enak Tanpa Sagu Mutiara Bisa Untuk Bayi 6 Bulan

Bubur jagung manis bisa jadi sebuah sajian istimewa untuk keluarga. Bubur ini pas untuk dinikmati semua anggota keluarga mulai dari anak – anak hingga orang tua sekalipun Rasanya yang cenderung manis memang cukup menarik untuk dinikmati.
Apalagi, membuat bubur jagung manis ini pun tak terlalu susah. Bagi Anda yang tertarik untuk mencoba membuatnya, Anda bisa mengikuti resep bubur jagung manis berikut ini.

A. Resep bubur jagung manis sederhana

Bahan yang diperlukan untuk membuat bubur jagung manis sederhana :
  • 1 kg jagung manis
  • 200 gram gula pasir
  • 1 liter santan dari 1 butir kelapa
  • 4 sendok makan tepung maizena (larutkan dengan air
  • 4 ruas jari kayu manis
  • 4 lembar daun pandan
  • 1 sendok teh garam halus
Cara membuat bubur jagung manis sederhana :
  • Langkah pertama untuk membuat bubur jagung manis sederhana adalah mengambil butiran jagung manis dengan cara diserut menggunakan pisau atau dipipil.
  • Jagung manis yang telah diambil bijinya saja ini lalu diblender kasar. Jika ketika diblender agak sulit, bisa ditambahkan sedikit dari bagian santan.
  • Lalu, masukkan jagung yang telah diblender ke dalam panci. Tuangkan juga seluruh sisa santan ke dalamnya.
  • Tambahkan kayu manis, garam halus, gula pasir serta potongan daun pandan.
  • Lalu panaskan dengan api sedang sambil terus diaduk secara perlahan. Tunggu hingga mendidih.
  • Setelah mendidih, tambahkan larutan tepung maizena dan aduk lagi dan terus panaskan sampai jagung matang. Setelah matang, matikan api, angkat dan bubur jagung manis buatan Anda pun siap untuk disajikan.

B. Resep bubur jagung manis tabur keju

Bahan yang diperlukan untuk membuat bubur jagung manis tabur keju :
  • 3 buah jagung manis
  • 200 ml santan kental
  • 200 ml air mineral
  • 80 gram keju parut (bagi dua bagian)
  • 3 sendok makan susu kental manis
  • 3 sendok makan tepung maizena (larutkan dengan 50 ml air)
  • 3 lembar daun pandan
  • ¼ sendok teh garam halus
Cara membuat:
  • Pertama, ambil biji jagung manisnya saja dengan cara dipipil atau diserut dengan pisau. Bagi jagung menjadi dua bagian terpisah.
  • Lalu, satu bagian jagung manis yang telah dipipil ini bisa ditumbuk kasar atau bisa juga diblender kasar.
  • Satu bagiannya lagi biarkan apa adanya. Kemudian, campur lagi kedua bagian jagung baik yang telah dihaluskan maupun belum. Rebus keduanya dengan 200 ml air mineral sampai jagung terasa empuk.
  • Selanjutnya, tuangkan santan dan daun pandan ke dalam adonan jagung sambil terus dipanaskan di atas api kecil. Jangan lupa pula untuk terus diaduk.
  • Setelah mendidih lagi, tambahkan cairan tepung maizena, garam, susu kental manis, serta satu bagian keju parut ke dalam adonan. Terus panaskan dengan api kecil sambil terus diaduk. Masak sekitar 10 menit atau sampai bubur jagung menguap dan mulai kental.
  • Jika bubur jagung manis sudah matang, angkat dan sajikan dengan mangkuk, lalu taburkan lagi keju parut di atasnya.
Bubur jagung manis keju yang istimewa ini pun siap untuk menghiasi meja makan Anda. Bagi pecinta keju, Anda bisa menambahkan keju parut sebanyak yang Anda suka di atas mangkuk bubur yang sudah matang. Rasa bubur ini sangat menarik karena merupakan perpaduan dari rasa manisnya jagung dan rasa gurih dari keju yang sedap.
Cukup mudah dan praktis bukan kedua resep bubur jagung manis yang disajikan ini? Untuk membuat tak perlu harus repot, selain itu, rasanya pun cukup lezat sehingga bisa memuaskan perut juga lidah Anda.
Baca juga :Cara Membuat Kue Ulang Tahun Sederhana Murah Mudah Enak Oven dan Mixer Tanpa Kukus

tempat iklan

0 Response to "Resep Bubur Jagung Manis Keju Santan Enak Tanpa Sagu Mutiara Bisa Untuk Bayi 6 Bulan"

Posting Komentar

tempat iklan